Thursday, 25 February 2021 12:46

Research Grant Bank Indonesia - RGBI 2021

Rate this item
(4 votes)

Yth. Para Peneliti FKUI,

Dalam rangka membangun dan menumbuhkembangkan ekosistem riset yang semakin maju di tanah air, Bank Indonesia Institute mengundang Bapak/Ibu Dosen dan/atau Peneliti untuk mengikuti program Research Grant Bank Indonesia (RGBI) dengan Topik dan Tujuan Riset sebagaimana terlampir.

Jangka waktu pendaftaran hingga hari Jumat 12 Maret 2021

Untuk informasi lebih lanjut dapat mengakses link berikut: https://spektro-bi.org/pages/researchgrant 

Persyaratan untuk mendaftar program Research Grant Bank Indonesia (RGBI), adalah sebagai berikut:

  1. Menyampaikan concept note, proposal, CV ketua Tim dan anggota;
  2. Peneliti utama harus merupakan WNI dan peneliti senior dengan afiliasi utama di universitas dan/atau lembaga penelitian yang berkedudukan hukum di Indonesia;
  3. Anggota tim peneliti disarankan melibatkan peneliti / akademisi nasional / internasional dengan rekam jejak publikasi yang tinggi di jurnal ilmiah internasional terindeks Scopus / setara.
  4. Peneliti terdiri dari maksimal 4 (empat) orang (sudah termasuk ketua peneliti).

Adapun tata cara mendaftar program RGBI dimaksud, dapat melakukan beberapa langkah sbb:

  1. Membuat akun (klik "Daftar" pada link: https://www.spektro-bi.org/pages/researchgrant), jika Universitas tidak ada pada pilihan, dapat memilih "No University".
  2. Setelah akun diverifikasi oleh pengelola, dapat melakukan sign in dengan akun dan password yang telah dibuat.
  3. Setelah sign in, pilih menu "Dasbor" > "Riset" > "RGBI Submission".
  4. Mengunduh dokumen
  5. Mengisi data dan informasi yang diperlukan, serta dokumen sesuai template, format, dan sistematika penulisan.
  6. Mengunggah seluruh dokumen dengan format .docx (kecuali dokumen sertifikat awards dengan format .pdf).
  7. Setelah data dan informasi serta dokumen lengkap, klik “kirim”.

Demikian kami sampaikan, selalu jaga kesehatan dan selamat berpartisipasi.

DOWNLOAD DOKUMEN DISINI:

Read 2048 times Last modified on Monday, 12 April 2021 05:27